Sukseskan Pemilu, Polresta Sidoarjo Gelar FGD

Sukseskan Pemilu, Polresta Sidoarjo Gelar FGD Kapolresta Sidoarjo saat menjadi narasumber dalam FGD

SIDOARJO-BANGSAONLINE.com - Guna menciptakan situasi kamtibmas jelang Pemilu 2019 aman dan kondusif, khususnya di wilayah Kabupaten Sidoarjo, mengadakan Forum Group Diskusi (FGD) bersama KPU, Bawaslu, Dinas Kominfo, dan Potmas se-Kabupaten Sidoarjo, Sabtu (23/3).

FGD dibuka Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Zain Dwi Nugroho. Dalam arahannya, lulusan Akpol 1997 ini mengajak Potmas yang terdiri dari berbagai unsur untuk ikut serta membantu tugas Polri dalam menjaga situasi kamtibmas jelang Pemilu 2019 tetap aman dan kondusif.

"Perbedaan itu pasti ada, dan perbedaan itu hal yang wajar. Kita harus junjung tinggi perbedaan, untuk memajukan Bangsa Indonesia sesuai dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika. Maka persatuan dan kesatuan tetap haruslah kita kedepankan dalam menghormati perbedaan ini," cetus dia.

Selain itu, Kapolresta Sidoarjo juga berpesan agar Potmas serta berbagai pihak lainnya agar tidak mudah terpengaruh dengan informasi hoaks, fitnah, ujaran kebencian, maupun isu SARA yang begitu cepat beredar di media sosial.

Dengan berbagai upaya tersebut yang dilandasi komitmen bersama, maka Pemilu 2019 dapat berlangsung aman dan kondusif.

"Kesuksesan Pemilu ada pada kita semua, Pemilu merupakan proses demokrasi untuk membawa kemajuan bangsa tercinta. Jangan golput dan proses demokrasi ini harus kita jaga bersama," terang Zain Dwi

Dalam FGD ini, diikuti Wakapolresta Sidoarjo AKBP M. Anggi Naulifar Siregar, Kabagops Kompol Mujito, pejabat utama dan Kapolsek jajaran Polresta Sidoarjo, KPU, Bawaslu, Dinas Kominfo dan Potmas se-Kabupaten Sidoarjo, demi mewujudkan pelaksanaan Pemilu 2019 aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Sidoarjo. (cat/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO