Pemkab Trenggalek akan Mencari Solusi agar Tidak Ada Banjir Lagi

Pemkab Trenggalek akan Mencari Solusi agar Tidak Ada Banjir Lagi Plt Bupati Trenggalek Moh. Nur Arifin saat memberikan bantuan makanan untuk warga Kelutan. foto: HERMAN S/ BANGSAONLINE

TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Plt Bupati Trenggalek Moh. Nur Arifin mengatakan, Pemkab Trenggalek akan mencari tahu apa penyebab banjir selama ini. Pernyataan ini disampaikan Gus Ipin, sapaan dari Moh. Nur Arifin, di sela-sela mendistribusikan makanan ke rumah warga terdampak banjir di Kelurahan Kelutan Kecamatan Trenggalek.

"Jadi dari adanya banjir ini, kami dari Pemkab Trenggalek akan berupaya mencari tahu, apa yang selama ini yang menyebabkan banjir," kata Gus Ipin di tengah genangan banjir di kawasan Kelurahan Kelutan, Trenggalek, Kamis (7/3).

Menurut dia, persoalan bencana banjir di Kabupaten Trenggalek terjadi secara periodik, bisa satu tahun, tiga, atau lima tahun sekali. Untuk itulah, dalam waktu dekat ini Pemkab Trenggalek segera melakukan pembahasan.

Salah satu pokok bahasan nantinya tentang upaya rekayasa terhadap infrastruktur pengairan agar lebih lancar lagi. Dengan adanya peristiwa banjir ini, lanjut Gus Ipin, Pemkab Trenggalek juga segera berkirim surat pada Gubernur Jawa Timur guna menetapkan status bencana.

Sementara akibat dari bencana banjir kali ini, masih kata Gus Ipin, sebanyak 10 kecamatan di Kabupaten Trenggalek dilanda banjir. Ketika ditanya soal kerugian, Gus Ipin belum bisa memberikan keterangan, karena hal tersebut sedang dilakukan penghitungan oleh tim teknis yang membidangi. (man/dur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO