Manfaatkan DD, Kades Sumbersewu Banyuwangi Bangun Pasar Desa

Manfaatkan DD, Kades Sumbersewu Banyuwangi Bangun Pasar Desa

BANYUWANGI, BANGSAONLINE.com - Dana desa (DD) di Desa Sumbersewu, Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi dimanfaatkan untuk membangun pasar desa. Kepala Desa (Kades) Sumbersewu Arisman mengatakan, langkah itu dilakukan demi mengembangkan sistem perekonomian di wilayahnya.

"Dengan adanya pasar desa nantinya akan memberikan dampak yang positif terhadap kemajuan desa maupun pertumbuhan ekonomi masyarakat di wilayah desa itu sendiri," ucap Arisman saat dikonfirmasi, Senin (28/1/2019). 

Arisman mengatakan, saat ini progres pembangunan pasar desa sudah dalam tahap mempersiapkan bedak di depan lapangan sepak bola di sebelah kantor desa. 

"Kami masih akan buatkan peraturan desa (Perdes) tentang pasar desa, agar di tahun 2019 pasar desa sudah bisa dibuka dan dipakai oleh masyarakat yang akan mengontraknya," katanya.

Aris, panggilan akrab Kades Sumbersewu menambahkan bahwa anggaran pembangunan bedak pasar diambilkan dari dana desa (DD) 2018, yang juga dilanjutkan dengan DD 2019 untuk membangun kelengkapan fasilitas infrastrukturnya seperti listrik, parkir, dan air bersih. 

"Pengembangan pasar desa ini nantinya kami akan prioritaskan pengelolaan melalui Bumdes. Dengan adanya pasar desa ini, kami berharap perekonomian masyarakat tumbuh dan bisa meningkatkan kualitas perekonomian masyarakat desa," pungkasnya. (gda/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO