Bunda Indah akan Tanggung Biaya Pengobatan Anak Penderita Tumor

Bunda Indah akan Tanggung Biaya Pengobatan Anak Penderita Tumor Bunda Indah saat mengunjungi anak penderita tumor.

LUMAJANG, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kabupaten bergerak cepat dalam penanganan kesejahteraan sosial. Salah satunya, penanganan bagi Desi, perempuan asal Kecamatan Pasirian yang diduga mengidap penyakit tumor di bagian wajah.

Wakil Bupati  Ir. Indah Amperawati terjun langsung melihat kondisi dengan mengadakan kegiatan sosial membantu anak penderita tumor. Sebelumnya, info anak penderita tumor tersebut diviralkan melalui facebook.

Wakil Bupati , Ir. Indah Amperawati menyatakan, pihaknya akan menanggung seluruh proses pengobatan Desi. Hal itu, ditegaskan Wakil Bupati saat menyambangi Desi Agustin (11), perempuan asal Desa Kalibendo Kecamatan Pasirian, di Panti Asuhan Muhammadiyah Darul Istiqomah, Dusun Bulak Winong, Kecamatan Pasirian, kemarin Sabtu (13/10).

Bunda Indah, panggilan akrab Wakil Bupati ini menyampaikan, bahwa pihaknya menjamin dan menanggung seluruh biaya proses pengobatan. Sejauh ini, Bunda Indah sudah melakukan koordinasi dengan instansi terkait. "Kepada keluarga mendo'akan agar nanti dalam pelaksanaan operasi lancar dan berhasil dengan baik," katanya.

Desi, yang diindikasikan menderita penyakit tumor di wajahnya itu akan dibawa ke Rumah Sakit Internasional, Surabaya, besok Selasa (16/10). Desi dijadwalkan akan melakukan pemeriksaan sekaligus pengobatan.

"Nanti akan dibawa ke Rumah Sakit Internasional, Surabaya dilakukan pemeriksaan, kemudian dilakukan tindakan operasi. Saya minta keluarga tidak usah memikirkan soal biaya," tutur Bunda Indah.

Lihat juga video 'Duel Maut Dengan Kades Sukosari, Perangkat Desa Jatiroto tersabet Celurit Hingga Usus Keluar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO