Tebing Pelangi, Wisata Baru di Tuban yang Dibangun di atas Bekas Lahan Tambang

Tebing Pelangi, Wisata Baru di Tuban yang Dibangun di atas Bekas Lahan Tambang Wisata Tebing Pelangi di Desa Tuwiri Wetan, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban dipadati pengunjung setiap hari.

Begitu juga safety di wahana permainan, Cik Eny juga mengatakan jika pihaknya sudah membekali para tenaga kerja sesuai tugas dan bidangnya. Sebelum bekerja di wisata ini mereka diberi pelatihan dan sertifikat jika lulus. Semua karyawan yang berjumlah 22 orang dan semua berasal dari warga sekitar. Sedangkan, stand-stand jualan juga berasal dari warga sekitar.

"Memang tujuan saya buat wisata ini ingin membantu masyarakat mendapatkan pekerjaan. Sebab, sebelumnya banyak anak-anak yang gak lanjut sekolah. Jadi bagaimana membuka suatu usaha yang menjadikan dia bisa bekerja. Akhirnya munculah wisata Tebing Pelangi ini," paparnya. 

Soal harga, Wisata Tebing Pelangi tergolong terjangkau. Tiket masuk per orang hanya Rp 12.500 dan saat weekand harga tiket menjadi Rp 15.000. Itu belum sewa fasilitas Sky Bike dan Flying Fox. Sky Bike sewanya Rp 20 ribu dan flying fox Rp 15 ribu. Sementara untuk harga paketan pengunjung hanya membayar Rp 40 ribu, sudah termasuk mendapatkan Flying fox dan Sky Bike.

"Kalau anak-anak di bawah 80 centimeter tidak membayar tiket masuk," tambahnya.

Cik Eny berharap, wisata ini ke depan menjadi lebih baik dan semakin banyak pengunjung. Tak hanya dari Tuban dan kota-kota di Jawa Timur, akan tetapi juga pengunjung dari berbagai kota di di Indonesia. Saat ini penikmat wisata tebing pelangi rata-rata dari Tuban, Bojonegoro, Lamongan, Gresik, Surabaya dan sekitarnya. "Ke depan inovasi akan terus kami lakukan guna menarik para wisatawan," pungkasnya.

Sementara itu, Afifah (24) pengunjung asal Lamongan mengaku puas berwisata di Tebing Pelangi. Alasannya, selain harga tiket terjangkau, tempatnya juga asyik. Selain itu, wisatanya masih alami dan banyak pula spot-spot selfie.

"Asyik mas di sini, cocok dijadikan wisata keluarga dan para pemuda-pemudi. Karena di sini banyak fasilitasnya," tutur perempuan berjilbab ini. (wan/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO