Unggul Tebal di Survei Alvara, Emil Dardak Justru Makin Padatkan Jadwal Blusukan

Unggul Tebal di Survei Alvara, Emil Dardak Justru Makin Padatkan Jadwal Blusukan Emil (baju putih) foto bersama dengan para relawan.

Saat mengikuti konsolidasi pemenangan yang diadakan Partai Golkar, pria 34 tahun ini menyebut langkah lari kencangnya akseleratif dengan konsolidasi tiada henti partai pengusung lainnya terutama Partai Golkar.

"Inilah wujud soliditas tinggi dari partai pengusung kami untuk bisa menunjukkan soliditas sampai dengan tanggal 27 Juni nanti. Kita akan menjalani pemilihan yang adil dan bermartabat, untuk bisa menyamakan niat dan membulatkan tekad, apalagi ini di bulan Ramadhan, maka harus diniatkan sebagai ibadah disertai kejujuran dan ketulusan. Harus diniatkan untuk hal yang baik dan meyakini apa yang diperjuangkan adalah kepemimpinan yang bisa menjawab permasalahan masyarakat," ungkapnya.

Lalu apa kata Emil terkait survei terbaru yang diunggah Alvara?

"Kita tidak boleh tinggi hati akan hasil survei, harus tetap berikhtiar maksimal karena yang menentukan kemenangan adalah hasil akhir dan Allah SWT," tuturnya.

Untuk itu, lanjut Emil, pihaknya bersama Khofifah harus semakin gigih dan giat. "Kita terus keliling dan hampir tidak ada istirahatnya. Jadi semakin kita unggul, disitu kita semakin gigih dan kita semakin kencang," tegas wakil presiden asosiasi pemerintah daerah se Asia Pasifik itu mantab. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO