Kasarmada II Buka Puasa Bersama Kapolda, Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri di Surabaya

Kasarmada II Buka Puasa Bersama Kapolda, Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri di Surabaya Suasana ajelang buka puasa bersama di Masjid Arif Nurul Huda Polda Jatim.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kepala Staf Koarmada (Kasarmada) II Laksamana Pertama TNI I.N.G. Sudihartawan, S.Pi, MM., mewakili Panglima Komando Armada (Pangarmada) II Laksamana Muda TNI Didik Setiyono SE., MM., menghadiri acara buka puasa bersama Kapolda Jatim Irjen Pol. Drs. Machfud Arifin, SH, beserta Forkopimda Jatim, di Masjid Arif Nurul Huda Polda Jatim, Sabtu, (26/05/2018).

Acara buka puasa bersama yang diawali dengan Tilawatil Qur’an dan pemberian santunan kepada 100 orang anak yatim Yayasan Baitul Amin itu dilanjutkan dengan sambutan Kapolda Jatim.

Dalam sambutannya, Kapolda Jatim menyampaikan apresiasi atas kekompakan antara kepolisian, TNI, dan Pemprov Jatim yang dikomandani oleh Pakde Karwo selaku Gubernur Jatim. Kekompakan tersebut antara lain ditunjukkan dengan menyikapi teror bom beberapa waktu lalu di Surabaya.

Forkopimda Jatim, lanjutnya, dengan guyub meninjau lapangan, menenangkan dan memberikan semangat serta empati kepada masyarakat. "Saya bersyukur dan berterimakasih, Pakde Karwo mampu menjaga kondisi di Jatim yang guyub dan rukun," ujarnya.

Kekompakan lain, lanjut Kapolda Jatim, ditunjukkan Pakde Karwo yang sukses menjaga kestabilan sejumlah bahan pokok di Jatim.

Sementara itu Prof. KH. Ahmad Muzaki yang merupakan salah satu guru besar dari Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya dalam ceramahnya menyampaikan bahwa kerja keras merupakan kunci menggapai sukses di segala kehidupan.

“Keharusan untuk kerja keras, jelasnya, dicontohkan dalam berpuasa. Umat tidak melakukan hubungan suami isteri, tidak boleh makan dan minum sebulan penuh, dan harus menahan diri untuk waktu yang ditentukan selama sebulan. Kesemuanya meru pakan sebuah kerja keras dan sebuah contoh untuk mencapai sebuah keberhasilan kehidupan,” ujarnya.

Hadir dalam acara tersebut diantaranya Gubernur Jatim Drs. Soekarwo, S.H., M.Hum., beserta Ibu, Pangdam V/BRW Mayjen TNI Arif Rahman beserta Ibu, Kasgartap III Surabaya Brigjen TNI (Mar) Lukman Hasyim ST., beserta Ibu, Komandan Kodikopsla Kodiklatal Laksma TNI Maman Firmansyah, Kadepjian Kodiklatal, beserta seluruh Forkopimda Jatim dan undangan lainnya. (*/dur)

Sumber: Dispen armada II

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO