Diduga Ngantuk, Motor Tabrak Truk Parkir di Bypass Krian, Satu Keluarga Asal Kediri Tewas Seketika

Diduga Ngantuk, Motor Tabrak Truk Parkir di Bypass Krian, Satu Keluarga Asal Kediri Tewas Seketika Motor dan truk yang alami tabrakan.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Satu keluarga mengalami kecelakaan di Bypass Krian dengan mengendarai sepeda motor. Dalam kecelakaan itu, sebuah motor menabrak pantat truk yang sedang diparkir di bahu jalan. Akibatnya, seluruh penumpang motor yang merupakan satu keluarga tewas seketika, Rabu (18/4).

Achmad Zaenudin (36), Hariyanti (34) dan Mareta Putri (2) adalah satu keluarga asal Dusun Ngampel RT 02 RW 01, Desa Ngampel Kecamatan Papar, Kediri. Peristiwa nahas yang menimpa satu keluarga itu terjadi sekitar pukul 07.00 WIB.

Awalnya, ketiga korban tersebut mengendarai motor Honda nopol AG 5800 ES dari arah barat Mojokerto menuju Timur Surabaya. Setelah berada di lokasi tepatnya di Kilometer 31,5 depannya PT Prima Prof, korban diduga mengantuk sehingga kemudi oleng ke kiri dan menabrak truk bernopol L 8112 ER milik Jojon Pristiono (36), warga Dusun Sumberejo RT 02 RW 03, Yosorati Sumberbaru, Jember yang parkir akibat mogok.

"Korban satu keluarga berboncengan dari arah barat ke Timur. Dugaannya korban mengantuk sehingga menabrak truk yang mogok di pinggir jalan," cetus Kanit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo, AKP Tony Irawan.

Polisi yang tiba di lokasi langsung mengevakuasi ketiga jenazah ke Rumah Sakit Anwar Medika Balongbendo dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara. "Kendaraan yang terlibat diamankan ke Pos Lantas Bypass Krian dan pengemudi truk kami baqa untuk dimintai keterangan," terangnya.

Ia juga mengimbau kepada para pengguna jalan agar lebih waspada dan berhati-hati dalam berkendara, apalagi dalam kondisi mengantuk. "Sudah jelas kami selalu menghimbau agar kalau mengantuk, alangkah baiknya berhenti istirahat dulu," pungkasnya. (cat/dur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kecelakaan Karambol di Medaeng Sidoarjo, Truk Tabrak Tiga Mobil Hingga Terguling':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO