Puti Soekarno Kunjungi Rumah Bung Karno Dilahirkan

Puti Soekarno Kunjungi Rumah Bung Karno Dilahirkan Puti saat masuk dan melihat ke dalam rumah tempat kelahiran kakeknya itu. Foto: IST

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Mengenakan busana merah bermotif hitam dibalut kerudung merah, Puti berkunjung ke rumah kelahiran Bung Karno di Jalan Pandean, Kelurahan Peneleh. Bung Karno lahir di tempat tersebut pada 6 Juni 1901.

Calon Wakil Gubernur Jawa Timur pasangan Gus Ipul (Saifullah Yusuf) itu mengunjungi sejumlah tempat bersejarah yang berkaitan dengan kehidupan Presiden pertama Ir Soekarno di Surabaya, Senin (22/1). 

Dalam sambutannya yang bergaya bak Proklamator Kemerdekaan Indonesia, Puti mengingatkan sosok kakeknya, Bung Karno. Puti menyebut, “Dari ufuk timur dimulai.” Karena Bung Karno lahir menjelang matahari merekah di ufuk timur, sehingga ia kemudian dikenal dengan sebutan “Putera Sang Fajar”.

Ia meminta agar pemilik rumah dan kampung Pandean bangga karena dari rumah seluas 5x14 meter persegi itulah lahir tokoh besar, yang menjadi pemimpin Republik Indonesia di kemudian hari.

“Saya ditugaskan ke Jawa Timur untuk menjadi Calon Wakil Gubernur, mendampingi Gus Ipul (Saifullah Yusuf). Kami berdua diberikan tugas dan misi untuk ambil bagian menyejahterakan rakyat,” kata Puti.

Di sela sambutan, kata-kata mendadak Puti terhenti. Keharuan tidak bisa lagi dibendung pada dirinya. Ia terisak menangis. Semua terdiam melihat. “Saya serasa pulang kampung. Saya bersyukur bisa datang ke ini, tempat kelahiran kakek saya,” katanya terbata-bata, di sela isak tangis.

Warga pun berteriak memberi semangat. “Ayo semangat!” teriak warga. Seketika Puti tergugah. Ia hentikan tangisnya. “Ya, kita harus semangat,” kata Puti.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO