Mobil Wakapolres Malang Kota Kecelakaan, Renggut 2 Korban Jiwa

Mobil Wakapolres Malang Kota Kecelakaan, Renggut 2 Korban Jiwa Kasubbag Humas Polres Malang Kota Ipda Ni Made Seruni Marhaeni.

MALANG, BANGSAONLINE.com - Mobil milik Wakapolres Malang Kota Kompol Nandu Dyananta mengalami kecelakaan di wilayah Jalan Raya Desa Jatiguwi, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, Rabu (27/12) sekitar pukul 04.30 WIB.

Mobil yang dikemudikan oleh Dedik Kurniawan (25), berikut Wakapolres sebagai penumpangnya itu menabrak bentor atau becak motor. Akibatnya, kedua penumpang bentor itu meninggal di TKP.

"Mereka adalah Dwi Cahyono (25) warga Mbodo RT 31 RW 5 Desa Ngebruk dan Timah (60), warga Desa Jatiguwi RT 5 RW 20 . Keduanya berasal dari Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang," Kasatlantas Polres Malang, AKP M Probandono Bobby Danuardi.

Ia menjelaskan awalnya, mobil milik Wakapolres Malang Kota itu melaju dari arah barat menuju Kota Malang. Saat mobil akan mendahului mobil lain, pada saat bersamaan datang sebuah mobil dari arah depan. Akibatnya mobil oleng ke kanan dan sempat menabrak tiang listrik. 

"Saat bersamaan ada sebuah bentor yang datang dari arah berlawanan pula. Akhirnya tabrakan pun tak dapat dihindari hingga mengakibatkan dua korban meninggal dunia," ungkap Bobby.

Sementara itu Kasubbag Humas Polres Malang Kota Ipda Ni Made Seruni Marhaeni mengatakan, saat itu Wakapolres sedang dalam perjalanan pulang dari melayat keluarganya yang meninggal dunia di Blitar. "Karena TKPnya ada di wilayah Kabupaten Malang, untuk kejadian kecelakaan ini ditangani unit Laka Lantas Polres Malang di Kepanjen,” singkatnya. (thu/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO