Posisi Duduk Wanita Menunjukkan Kepribadiannya, Ini Analisisnya

Posisi Duduk Wanita Menunjukkan Kepribadiannya, Ini Analisisnya

Banyak di antara kita yang menghabiskan aktivitas dengan duduk, entah itu saat bekerja, di rumah atau hangout dengan teman-teman. Meski tampaknya sepele tapi ternyata caramu duduk bisa mengungkap kepribadianmu lho. Kira-kira cara dudukmu seperti apa ya? Ini analisisnya

1. Duduk kaki menyilang

Jika kamu suka duduk di lantai atau di kursi dengan kaki menyilang atau bersila, menunjukkan kamu adalah orang terbuka dan ceria. Kamu sangat percaya diri, fleksibel secara pemikiran dan bisa menerima perbedaan dan de-ide baru. Kamu apa adanya dan mudah berteman dengan siapa saja.

2. Badan tegap, postur baik

Menjaga punggung lurus sangat baik untuk kesehatan, tapi ternyata kebiasaan duduk tegak ini juga berarti kamu percaya diri. Kamu kuat, bisa dipercaya dan dapat diandalkan. Tak heran jika banyak orang datang padamu untuk minta tolong dan cari kenyamanan.

3. Pergelangan kaki menyilang

Jika kamu suka duduk dengan bagian pergelangan kakimu saja yang menyilang, kamu termasuk orang yang kalem dan elegan, tapi juga open-minded dan tidak sombong. Termasuk posisi yang rileks, kamu menunjukkan kalau kamu nyaman dengan dirimu sendiri sehingga bisa membuat orang lain nyaman denganmu.

Sumber: vamale

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO