Ratusan CJH di Sampang Masih Belum Lunas BPIH

Ratusan CJH di Sampang Masih Belum Lunas BPIH Ilustrasi

SAMPANG, BANGSAONLINE.com - Hingga saat ini masih sekitar 636 Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Sampang belum melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) tahun 2017. Dari 665 jamaah yang akan diberangkatkan, baru 29 CJH yang melunasi BPIH.

Hal ini disampaikan Kasi Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kamenag) Sampang Drs. H. Syamsuri, bahwa ratusan CJH yang belum melunasi BPIH tahun 2017 diduga karena faktor belum tahu siapa saja yang akan berangkat tahun ini.

“Memang, CJH masih sedikit yang melunasi BPIH. Padahal kuota Calon Jamaah Haji di Sampang sudah ditentukan sebanyak 655 orang plus cadangannya,” jelasnya, kemarin.

Dijelaskan Syamsuri, untuk biaya pelunasan BPIH, Pemerintah telah menentukan biaya haji tahun ini sebesar Rp 35.666.250 untuk emberkasi Surabaya. Pembayaran dimulai dibuka sejak 10 April hingga 5 Mei mendatang, melaluii Bank yang telah di rekomendasikan Kamenag sebagai penerima setoran haji.

"Saya yakin, CJH yang akan melunasi pembayaran akan terus bertambah seiring jadwal terakhir pelunasan. Yang jelas, kami akan tunggu pelunasan tersebut hingga batas akhir tanggal 5 Mei 2017 mendatang," tandasnya.

Mantan Kasi Pendidikan Madrasah (Penma) Kamenag Sampang ini berharap, agar para jamaah haji segera mendatangi dan melunasi melalui Bank masing-masing untuk pelunasan. Sebab, jika terlambat melebihi batas waktu yang ditentukan, maka dinyatakan gagal berangkat. (hri/ros)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO