Tangkal Berita Bohong, Unirow Deklarasikan "Masyarakat Tuban Anti Hoax"

Tangkal Berita Bohong, Unirow Deklarasikan "Masyarakat Tuban Anti Hoax" Deklarasi Masyarakat Anti Hoax di Unirow Tuban. foto: Unirow for BANGSAONLINE

Sedangkan Ketua PWI Tuban, Pipit menuturkan bahwa hoax bukan hanya berita semata. Namun, iklan-iklan yang tidak bermanfaat juga termasuk di dalamnya.

Menurutnya, adanya berita-berita tidak benar dewasa ini yang menghiasi media di tanah air kebanyakan diakibatkan oleh adanya oknum yang bekerja di media abal-abal yang berkeliaran mencari informasi yang tidak benar. Untuk itu, ia meminta agar masyarakat segera melapor apabila mengetahui hal semacam itu.

"Bila perlu segera melaporkan kepada instansi yang berwenang, jika ada yang menyebarkan berita hoax. Dilaporkan saja, kami siap mendampingi jika diketemukan yang seperti ini," ujarnya.

Di tempat yang sama. Kapolres Tuban AKBP Fadly Samad menuturkan bahwa media adalah pilar keempat dari Negara demokrasi. Ia pun mengimbau masyarakat agar pandai dalam menggunakan media sosial.

"Kejelasan siapa yang menyebarkan informasi harus diketahui. Jadilah penyumbang yang cerdas, kalau ada manfaat disebar, kalau nggak, gak usah disebar," kata dia.

Terkait dengan tindakan untuk mecegah kejahatan medsos, menurut Fadly, orang tua adalah yang utama, terutama dalam mengawal penggunaan handphone anaknya. Selain itu, pihaknya akan menggalakkan cyber patrol, di samping juga akan membentuk kelas inspirasi di Tuban.

Dijelaskan Fadly, langkah yang paling tepat untuk menanggulangi hoax adalah melihat media yang memberikan info tersebut. "Medianya kredibel atau tidak," tegasnya.

Acara itu sendiri diikuti berbagai kalangan, mulai dari blogger, RTIK (Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi) hingga para pelajar dan mahasiswa. Mereka membubuhkan tanda tangan di tempat yang telah disediakan. (wan/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO