Pencairan Gaji DPRD Sumenep Tunggu Surat Mendagri

Pencairan Gaji DPRD Sumenep Tunggu Surat Mendagri

SUMENEP, BANGSAONLINER.com - 50 Anggota DPRD Kabupaten Sumenep marah. Pasalnya, kepastian pencairan gaji wakil rakyat masih menunggu surat balasan dari Kementrian Dalam Negeri (Mendagri).

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumenep Hadi Soetarto, mengatakan, berdasarkan hasil koordinasi dengan Mendagri, gaji dewan sudah bisa dicairkan. Namun, karena belum ada balasan tertulis, Pemerintah Daerah belum berani untuk mengampranya. "Kami masih menunggu konfirmasi tertulis dari Mendagri," katanya.

Menurut pria yang akrab dipanggil Atok, keterlambatan pembahasan APBD tahun 2016 tidak sepenuhnya kesalahan legislatif, melainkan juga ada kaitannya dengan eksekutif.

Oleh sebab itu, pihaknya dengan sejumlah petinggi Pemerintah Daerah, termasuk Pejabat (Pj) Bupati Sudarmawan, terus memperjuangkan agar gaji anggota dewan bisa dicairkan. Salah satu upaya yang dilakukan, pihaknya beberapa pekan lalu telah menemui Mendagri di Jakarta.

Tujuannya, selain silaturahim juga untuk meminta kepastian agar gaji anggota DPRD setempat bisa dicairkan."Selain eksekutif, legislatif juga sudah ketemu langsung dengan Mendagri. Bahkan kami juga telah mengundang dari Mendagri untuk menjelaskan semua itu kemarin," jelasnya.

Mantan Kepala Bappeda itu mengatakan, berdasarkan hasil koordinasi yang dilakukata kan, gaji dewan bisa dicairkan. Jika tidak ada halangan, akhir bulan Januari 2016 dipastikan sudah bisa dicairkan."Kalau tidak ada kendala, akhir bulan ini sudah bisa dicairkan," tegasnya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO