Di TPS 008 Desa Kembangan Gresik, Suara Khofifah dan Risma Imbang

Di TPS 008 Desa Kembangan Gresik, Suara Khofifah dan Risma Imbang Petugas di TPS 008 Dusun Srembi Desa Kembangan saat menghitung hasil perolehan suara. Foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Perhitungan hasil suara Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim 2024 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 008 , Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, rampung sekira pukul 14.00 WIB, Rabu (27/11/2024).

Di TPS yang terletak di depan Perumahan Griya Taman Asri (GTA) Dusun Srembi, , daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 453.

Baca Juga: Khofifah-Emil Raih Penghargaan dari Duta Besar Inggris

Hasilnya, pasangan cagub dan cawagub nomor urut 1, Luluk Nur Hamidah dan Lukmanul Khakim mendapatkan 12 suara.

Kemudian pasangan cagub-cawagub nomor urut 2, Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak, mendapatkan 138 suara.

Sedangkan pasangan cagub dan cawagub nomor urut 3, Tri harini dan Zahrul Azhar Asumta mendapatkan 138 suara.

Baca Juga: Tinjau Banjir di Jombang, Khofifah Salurkan Bantuan dan Upayakan Pengerukan Dam Siphon Jadi 24 Jam

"Suara pasangan Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak dan Tri harini dan Zahrul Azhar Asumta di TPS 008 imbang," kata salah satu petugas TPS.

Adapun pemilih yang tidak hadir untuk menyalurkan hak suara mencapai 165.

Sementara itu, Sekretaris DPC PDIP Gresik, Noto Utomo, mengklaim bahwa berdasarkan hasil hitungan sementara di wilayah Kecamatan Bungah dan dan Dukun, pasangan -Gus Hans unggul di sejumlah TPS.

Baca Juga: Cagub Maluku Utara Terpilih Belajar Kesuksesan Khofifah Pimpin Jawa Timur

Begitu juga dengan sejumlah kecamatan lain yang ada anggota Fraksi PDIP DPRD Gresik.

"Alhamdulillah, data sementara hasil perhitungan di sejumlah TPS, pasangan -Gus Hans unggul," kata Noto kepada BANGSAONLINE.com. (hud/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Emak-emak di Surabaya Kecewa Tak Bisa Foto Bareng Jokowi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO