Cegah Penderita DBD Bertambah, Nasdem Peduli Lakukan Fogging Pemukiman Warga di Kediri

Cegah Penderita DBD Bertambah, Nasdem Peduli Lakukan Fogging Pemukiman Warga di Kediri Anggota Tim Nasdem Peduli saat melakukan Fogging di Desa Gurah, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri Foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE

KEDIRI,BANGSAONLINE.com - Musim hujan masih melanda beberapa wilayah di Jawa Timur termasuk Kabupaten Kediri.

Berbanding lurus, juga membuat wabah demam berdarah dengue (DB) mengintai masyarakat.

Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri pun langsung melakukan upaya untuk mencegah mewabahnya DBD tersebut.

Tidak hanya dinas kesehatan saja, DPD Partai Nasdem Kabupaten Kediri juga melakukan upaya pencegahan dan mengurangi wabah demam berdarah dengan gerak cepat melakukan fogging (pengasapan untuk membunuh nyamuk dewasa).

Khusnul Arif, anggota Fraksi Nasdem DPRD Kabupaten Kediri, mengatakan fogging ini adalah bagian dari program Nasdem Peduli yang rutin dilaksanakan dan didedikasikan setiap tahun untuk masyarakat Kabupaten Kediri.

Menurutnya, DBD merupakan suatu penyakit yang disebabkan oleh virus demam berdarah yang penularannya disebarkan oleh nyamuk Aedes Aegypti.

"Oleh karena itu, langkah yang dapat dilakukan untuk mencegah penyebaran DBD salah satunya adalah dengan memblokir siklus penyebarannya dengan cara fogging," katanya, Minggu (7/4/2024).

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO