Hasil Asian Games 2023: Timnas Indonesia Tersingkir di Babak 16 Besar Usai Kalah Lawan Uzbekistan

Hasil Asian Games 2023: Timnas Indonesia Tersingkir di Babak 16 Besar Usai Kalah Lawan Uzbekistan Pelatih Indra Sjafri gagal mengantarkan Timnas Indonesia U-24 melaju ke 8 besar Asian Games 2023. Foto: PSSI

HANGZHOU, BANGSAONLINE.com - U-24 terhenti di babak 16 besar Asian Games . Egy Maulana Vikri menyerah 0-2 dari Uzbekistan dalam duel hingga extra time.

Berlaga di Shangcheng Sports Centre Stadium, Hangzhou, Kamis (28/9/), Skuad Garuda Muda mampu menahan salah satu wakil Asia Tengah selama 90 menit lebih. Pertandingan pun berlanjut ke babak tambahan.

Uzbekistan berhasil membuka keunggulan pada menit ke-92. Gol yang bermula dari skema tendangan sudut, Uzbekistan membobol gawang Ernando Ari via tendangan Sherzod Esanov dari jarak dekat.

Ernando mampu tampil gemilang usai menepis tembakan Khosain Norchaev pada menit ke-104 yang hanya menghasilkan tendangan sudut bagi lawan.

Indonesia yang tertinggal satu gol masih sulit untuk menekan pertahanan Uzbekistan. Aliran bola untuk barisan depan Indonesia masih minim hingga tak bisa menciptakan peluang.

Pada menit ke-107, sebuah tendangan yang dilepaskan Rizky Ridho belum mampu mengejar ketertinggalan. Bolanya masih dapat diblok barisan pemain belakang Uzbekistan.

Selang tiga menit, Indonesia sebenarnya mampu mencetak gol. Namun sayang, gol penyama itu dianulir oleh hakim garis. Ramadhan Sananta dianggap terperangkap offside saat menjaringkan bola dengan sundulan menuntaskan tendangan bebas.

Lihat juga video 'Fakta-fakta Unik Lolosnya Indonesia ke Piala Asia 2023':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO