Kapolres Ngawi Tinjau Ruang Tahanan

Kapolres Ngawi Tinjau Ruang Tahanan Kapolres Ngawi, AKBP Dwiasi Wiyatputera saat melakukan peninjauan ruang tahanan polres setempat.

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Kapolres , AKBP Dwiasi Wiyatputera melakukan pengecekan di ruang tahanan polres setempat, Senin (2/1/2023).

Hal itu dilakukan, dalam rangka melihat lebih dekat keadaan tahanan dan ruang tempat pelaku tindak kejahatan yang berada di wilayah hukum Polres .

Plt Kasat Humas IPTU Dian Ambarwati mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh jajaran Polres ini, merupakan kegiatan rutin. Dengan tujuan, melihat kondisi tahanan, dan mengantisipasi adanya tahanan yang sakit, supaya segera ditangani.

"Melalui kegiatan rutin ini, kami juga mengantisipasi kemungkinan adanya tahanan yang sakit untuk diberikan bantuan medis,” jelasnya saat ditemui BANGSAONLINE.com, Selasa (03/01/2023).

Ia juga mengatakan, para tahanan juga dilakukan penggeledahan badan, dilanjutkan dengan pemeriksaan ruang tahanan, termasuk pengecekan barang pribadi, seperti pakaian ganti dan peralatan mandi.

"Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan adanya barang-barang terlarang yang sengaja diselundupkan, seperti narkoba maupun senjata tajam," pungkasnya. (nal/sis)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO