Legislator Golkar Minta Pemkab Sidoarjo Gencarkan Vaksinasi untuk Pelajar

Legislator Golkar Minta Pemkab Sidoarjo Gencarkan Vaksinasi untuk Pelajar LIHAT: Anggota DPRD Sidoarjo Warih Andono saat meninjau vaksinasi di Desa Kureksari, Waru, Kamis (15/7/2021). (foto: MUSTAIN/ BANGSAONLINE)

Warih menegaskan, pihaknya mendukung pemkab terkait usulan penambahan anggaran penanganan Covid-19, termasuk untuk vaksinasi, dalam pembahasan perubahan anggaran keuangan (PAK).

"Yang penting seluruh masyarakat Sidoarjo bisa sehat," pungkas Ketua Fraksi Golkar DPRD Sidoarjo tersebut.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Desa (Kades) Kureksari Wishom Sahudi menjelaskan, ada 300 warga yang divaksin. Sasaran vaksinasi menyeluruh, di antaranya pelajar.

"Semoga dengan vaksinasi ini warga Kureksari terhindar dari Covid-19," harap Wishom Sahudi.

Sementara itu, Balqies Ahza, Siswa SMAN 2 Sidoarjo mengaku senang dirinya bisa mengikuti vaksinasi di desanya. Dia berharap teman-temannya yang pelajar juga segera divaksin.

"Tidak sakit kok pas disuntik vaksin," cetus Warga Kureksari RT 1 RW 1 tersebut. (sta/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kecelakaan Karambol di Medaeng Sidoarjo, Truk Tabrak Tiga Mobil Hingga Terguling':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO