Kontes Cupang Kediri Sukses Pecahkan 2 Rekor Muri, Tim Bajul Joget Surabaya Gondol Hadiah Mobil

Kontes Cupang Kediri Sukses Pecahkan 2 Rekor Muri, Tim Bajul Joget Surabaya Gondol Hadiah Mobil Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana (kiri) saat menerima piagam pemecahan rekor Muri dari Customer Relation Manager MURI, Andre Purwandono. foto: ist.

"Sekarang yang kita upayakan adalah para petani cupang di Kabupaten ini, bisa memiliki brand sendiri. Genetiknya ini bisa dari wild betta nanti kita crossing agar bisa menghasilkan jenis dengan kualitas yang lebih bagus lagi. Pemerintah akan terus berupaya mendorong itu," tegas Mas Bup Dhito, sapaan akrab Bupati .

Hanindhito menyebut, jika ini merupakan produk andalan dari Kabupaten selain lele dan ikan koi.

" dikenal sebagai penghasil terbesar di Indonesia. Dalam satu tahun ada sekitar 110 juta yang dihasilkan, dengan nilai ekonomis mencapai Rp 49 miliar lebih," ucapnya.

Sementara itu, grand champions mobil dimenangkan oleh Tim Bajul Joget dari Surabaya. Tim ini mengirimkan 400 ekor lebih ikan.

Perwakilan Bajul Joget, Nanda Panji mengaku sangat senang karena akhirnya bisa mendapatkan hadiah mobil.

"Kalau hadiahnya besar seperti ini, jadi lebih semangat untuk memelihara ikan yang bagus-bagus. Awalnya sih saya sudah 3 kali ikut kontes di ini, namun baru kali ini mendapatkan juara dengan hadiah sangat besar," kata Nanda.

Kontes itu sendiri mempertandingkan 75 kelas di dalam 10 divisi. Total ada 237 pemenang yang mendapatkan piala dari Bupati . (adv/kominfo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BI Kediri Gelar Bazar Pangan Murah Ramadhan 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO