Pimpin Pemusnahan Ribuan Botol Miras, Bupati Baddrut Tamam Nyatakan Perang Terhadap Miras

Pimpin Pemusnahan Ribuan Botol Miras, Bupati Baddrut Tamam Nyatakan Perang Terhadap Miras Bupati Pamekasan Baddrut Tamam memimpin pemusnahan ribuan minuman keras (miras) di Lapangan Nagara Bhakti Pendopo Mandhapa Agung.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Baddrut Tamam memimpin langsung pemusnahan ribuan keras (miras) yang dilakukan di Lapangan Nagara Bhakti Pendopo Mandhapa Agung, Selasa (02/02/21).

Ribuan miras bermacam-macam merek itu dimusnahkan dengan cara dilindas menggunakan alat berat tandem roller mini.

Bupati Baddrut Tamam mengatakan, 2.670 botol miras yang dimusnahkan itu merupakan hasil kerja luar biasa dari Polres Pamekasan beserta seluruh jajarannya.

Menurutnya, ini usaha Polres Pamekasan dibantu oleh semua stakeholder dalam melakukan pemberantasan terhadap penjual atau pengedar miras di kabupaten setempat.

(Bupati Baddrut Tamam mengendarai alat berat tandem roller mini, menggilas ribuan botol miras berbagai merek)

"Ribuan miras yang merupakan hasil operasi pengamanan dari beberapa bulan lalu. Ayo semua pihak ikut andil mencegah terjadinya peredaran miras di Pamekasan," tegas Baddrut Tamam.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO