Nelayan Sekitar Kilang GRR Tuban Dilatih Budidaya Ikan

Nelayan Sekitar Kilang GRR Tuban Dilatih Budidaya Ikan

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Menggandeng LPPM Unair Surabaya dan Unirow Tuban, PT Pertamina (persero) memberikan pelatihan budidaya ikan kepada ratusan nelayan yang tinggal di sekitar kilang GRR Tuban, Kamis (13/3).

Pelatihan tersebut diikuti sekitar 200 nelayan dari tiga desa di Kecamatan Jenu, Kabulaten Tuban yang menjadi ring 1 kilang minyak Tuban. Yakni Desa Mentoso, Beji, dan Kaliuntu. Mereka dengan antusias mencermati setiap materi yang disampaikan oleh pemateri.

Contraction NGRR Tuban, Irfon Wahana Putra menegaskan bahwa pembangunan kilang Tuban harus berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat setempat. Karena itu, pertamina menggandeng universitas untuk memberikan pelatihan masyarakat, khususnya nelayan.

”Pembangunan kilang ini harus berdampak baik bagi warga sekitar, termasuk nelayan,” jelasnya.

Ia menjelaskan, tujuan Pertamina memberikan program pemberdayan yang tepat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Salah satunya melalui budidaya ikan kerapu yang dirasa cocok bagi nelayan setempat.

“Harapannya setelah ini masyarakat bisa mengaplikasikan ilmunya, sehingga kesejahteraan bisa meningkat,” imbuhnya.

Dijelaskan, pasca pelatihan awal tersebut, selanjutnya juga bakal ada program lanjutan lainnya, seperti kunjungan ke tempat budidaya ikan kerapu dan pendampingan program budidaya. Tujuannya, agar nelayan di sekitar kilang GRR Tuban bisa memilih antara menjadi nelayan lepas atau nelayan budidaya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO