Tekan Golput Pemilu 2019, KPU Sidoarjo Sosialisasi Lewat Senam dan Konser Dangdut

Tekan Golput Pemilu 2019, KPU Sidoarjo Sosialisasi Lewat Senam dan Konser Dangdut MERIAH: Wabup mengikuti senam bersama untuk sosialisasi Pemilu 2019, di GOR Sidoarjo, Minggu (17/3). foto: ist

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - menempuh beragam cara untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pemilu 2019 pada 17 April 2019. Salah satunya menggelar senam bersama dan konser dangdut, di parkir timur GOR Sidoarjo, Minggu (17/3).

Acara itu sekaligus untuk menekan angka golongan putih (Golput) di Pemilu 2019. Karena itu, usai senam dan hiburan dangdut juga diselingi sosialisasi kertas suara mulai DPRD Kabupaten/Kota, DPRD Propinsi, DPR RI, DPD hingga kertas suara Pilpres.

"Kami menangkap situasi ada kegemaran warga Sidoarjo berolahraga dan rekreasi. Karena itu menjadi tempat efektif dan nyaman untuk sosialisasi Pemilu. Sehingga KPU menggelar seni tontonan dan olahraga ini agar masyarakat menyalurkan haknya di Pemilu 17 April bulan depan,” cetus Ketua , M Zainal Abidin.

Zainal mematok target partisipasi masyarakat meningkat dibanding pemilu sebelumnya. Jika sebelumnya 69 persen, kini ditarget naik minimal 77,5 persen dari Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Karena itu, sasarannya pemilih millennial harus tergugah untuk menyalurkan hak politiknya. “Kami harap Pemilu disambut gembira. Jangan saling fitnah dan mencela. Mari merajut silaturrahim demi kebersamaan membangun bangsa dan negeri tercinta ini agar Pemilu berjalan aman, lancar dan damai," pintanya.

Sementara, Wabup Nur Ahmad Syaifuddin mengapresiasi kegiatan ini. Hal ini lantaran untuk menekan angka Golput dan meningkatkan tingkat partisipasi pemilih dalan Pemilu, pada Rabu 17 April 2019 nanti.

"Pemilu serentak mulai dari DPRD hingga Presiden ini harus berhasil. Keberhasilan pemerintah bergantung Pemilu mendatang. Kami mengapresiasi kegiatan ini sebagai langkah yang strategis dan inovatif dalam mengerem Golput," ungkapnya.

Bagi Wabup, ada dua indikasi keberhasilan dalam Pemilu serentak besok. Yakni pemilu berjalan sesuai aturan dan tak ada komplain serta tingkat partisipasi pemilih (masyarakat) tinggi dalam menyalurkan hak politiknya.

Dia berharap seperti ini harus terus bergerak dan bergerak agar masyarakat mengerti serta peduli lingkungan, bangsa dan negaranya agar menyalurkan hak pilihnya. “Terutama generasi millenial harus aktif menyalurkan hak politiknya," tandas Cak Nur, panggilan karib Wabup. (sta/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO