Daftar Cagub Naik Vespa Tua, La Nyalla Haqqul Yakin Bakal Jadi Gubernur Jatim

Daftar Cagub Naik Vespa Tua, La Nyalla Haqqul Yakin Bakal Jadi Gubernur Jatim La Nyalla Mahmud Mattalitti melakukan konvoi dengan Vespa saat mendaftar sebagai Cagub dari Partai Demokrat. foto: DIDI ROSADI/ BANGSAONLINE

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Menyandang gelar seorang pengusaha sukses dan menjabat Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Timur. Namun La Nyalla Mahmud Mattalitti tak mau menunjukkan kesan kemewahan saat mendaftarkan diri sebagai calon gubernur (Cagub) di Kantor DPD Partai Demokrat Jatim, jalan Kertajaya Surabaya, Senin (17/7).

Pria yang akrab dipanggil Bung La Nyalla itu terlihat sederhana karena berangkat dari rumahnya di kawasan Wisma Mukti Surabaya hanya dengan mengendarai motor Vespa Spring buatan tahun 1970-an warna biru tua dengan nopol L 2216 BG didampingi beberapa orang penggemar klub vespa tua dan ratusan pendukung yang memadati sepanjang jalan kantor DPD PD Jatim sambil membawa poster gambar La Nyalla dengan tulisan "Mohon Doa Restu".

"Motor Vespa ini adalah teman setia saya sejak jaman susah hingga bisa seperti sekarang. Jarak rumah saya dan kantor Partai Demokrat kan cukup dekat, jadi cukup naik vespa saja," ujar Nyalla.

Kedatangan La Nyalla dan pendukungnya disambut jajaran pengurus DPD Partai Demokrat Jatim dipimpin ketua Desk Pilkada DPD Partai Demokrat Jatim, Renville Antonio.

"Terima kasih Pak La Nyalla mau daftar ke Demokrat, karena sejatinya Pak Nyalla bukan orang asing bagi Demokrat, sebab anaknya pernah masuk struktur pengurus DPD Partai Demokrat Jatim," jelas Renville.

Ketua DPD Partai Demokrat Jatim, Soekarwo selama masa pendaftaran, kata Renville, memang tidak hadir. Sebab nanti akan ada forum tersendiri di mana seluruh calon yang sudah mendaftar akan diundang untuk menjelaskan visi dan misinya di hadapan ketua DPD dan DPC seluruh Jatim.

"Sebelum ke sini saya juga ketemu Pakde Karwo dan titip salam. Setelah resmi mendaftar, silakan Pak La Nyalla melakukan silaturrahim ke DPC-DPC kabupaten/kota, sebab pada pertengahan Agustus nanti akan dilakukan survey terhadap para calon yang sudah mendaftar ke Partai Demokrat," ungkap Wakil Ketua Komisi C DPRD Jatim.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO