Giliran Curahmalang Jombang Direndam Banjir, Sekolah Diliburkan

Giliran Curahmalang Jombang Direndam Banjir, Sekolah Diliburkan Kondisi banjir di Desa Curahmalang, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, Senin (30/1) Dini hari. foto: ROMZA/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Banjir di Kabupaten Jombang masih saja meluas. Selain merendam sejumlah desa di Kecamatan Mojowarno dan Mojoagung, banjir juga terjadi di Desa Curahmalang, Kecamatan Sumobito sejak Senin (30/1) dini hari.

Genangan air ada di Dusun Besut, Dusun Krajan, Dusun Budug, serta Dusun Sidokampil, Desa Curahmalang. "Kalau air masuk kampung mulai jam 02.00 WIB (dinihari) tadi," kata Ponadi, Ketua RW 01, Desa Curahmalang.

Ia menambahkan, selain kawasan pemukiman penduduk, banjir juga menggenangi lahan pertanian di desa tersebut. Akibat adanya kepungan air, aktivitas warga menjadi terhambat. "Ini banjir terparah sejak tahun 1991," paparnya.

Tak hanya itu, karena banjir sekolah-sekolah di Desa Curahmalang terpaksa diliburkan. Jalan utama desa digenangi air dengan kedalaman antara 20 - 40 centimeter. Banjir yang hampir merata di Desa Curahmalang juga tampak memasuki puluhan rumah warga. Puluhan warga tampak berjaga di depan rumah masing-masing sembari menunggu surutnya air.

"Yang pasti warga tidak bisa bekerja. Sekolah-sekolah juga terpaksa diliburkan karena jalanan penuh air dan rumah dari anak-anak sekolah juga kebanjiran," kata Ponadi.

Mulyadi, warga setempat mengatakan, meski rumah dan lingkungannya terkena banjir, dia dan warga lainnya tidak mengungsi. "Mudah-mudahan segera surut," katanya saat ditemui dilokasi banjir.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO