Sekjen PKB Dapat Kiriman Parsel Mewah: Pengirim masih Misterius, BPK Bantah

Sekjen PKB Dapat Kiriman Parsel Mewah: Pengirim masih Misterius, BPK Bantah Inilah parsel mewah yang dikirim ke anggota DPR RI Abdul Kadir Karding. foto: detik.com

"Kami mengucapkan terima kasih (atas adanya kiriman parsel tersebut). Tapi sesuai dengan aturan maka saya, Abdul Kadir Karding tidak bisa menerima pemberian parcel dari pihak mananpun. Abdul Kadir Karding adalah salah satu pejabat publik (Anggota DPR) sehingga wajib hukumnya menghindari pemberian-pemberian parcel seperti itu," papar Abdul Kadir Karding melalui keterangan tertulis yang diterima detik.com.

Karding menambahkan, dalam waktu dekat akan segera mengembalikan parsel tersebut. "Saya mohon maaf harus mengembalikan parsel tersebut. Saya tidak boleh menerima itu karena menyangkut etika," tutur Sekjen PKB ini.

Anggota Badan Pemeriksa Keuangan, Achsanul Qosasi, menegaskan lembaganya tak menerima maupun mengirim parsel .

"Sejak di BPK, semua sudah sepakat bahwa tidak ada pemberian/penerimaan parsel Lebaran," kata anggota VII BPK RI, Achsanul Qosasi, kepada wartawan, Jumat (1/7/).

"Sebaiknya penerima mengumumkan siapa yang mengirimkan. Sehingga jelas dan tidak menimbulkan fitnah. Karena BPK RI tidak pernah mengirimkan bingkisan atau parsel kepada siapapun. Jika ada yang mengirimkan atas nama pribadi biar bisa dijelaskan juga apa maksud dan niatnya," pungkasnya.

Yang jadi pertanyaan, mau dikembalikan ke mana parsel mewah itu?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Jelang Lebaran, Pemkab Nganjuk Gelar Gerakan Pangan Murah':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO