Dua Kali OTT KPK: Selain Jaksa, Satu Anggota DPRD DKI Asal Gerindra Juga Ditangkap

Dua Kali OTT KPK: Selain Jaksa, Satu Anggota DPRD DKI Asal Gerindra Juga Ditangkap foto: tempo

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) rupanya melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) sebanyak dua kali pada Kamis (31/3) siang sekitar pukul 14.00 WIB dan pukul 20.00 WIB di dua tempat berbeda.

Sebelumnya diberitakan KPK melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT). Dalam operasi tersebut KPK mengamankan enam orang yang satu di antaranya diduga Oknum Jaksa di Kejaksaan Tinggi (Kejati) DKI Jakarta, satu orang anggota DPRD DKI asal Partai Gerindra yang akan mencalonkan bakal Gubernur DKI Jakarta berinisial MS.

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo mengatakan jajarannya telah melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) sebanyak dua kali.

Hal tersebut dilontarkan Agus Rahardjo setelah awak media berusaha mengkonfirmasi adanya OTT KPK yang melibatkan oknum Kejati DKI pada siang tadi.

"Bukan Bandung, Bukan Wagub Bali. Hari ini ada OTT di dua tempat, kasus berbeda, pagi dan malam hari (baru saja). Besok (Hari ini, red) ada konpers dua kali. Pagi pukul 09.00 WIB dan sore," ujar Agus saat dikonfirmasi awak media, di Jakarta, Kamis (31/3).

Namun, Agus tidak menyebutkan dengan jelas siapa oknum yang tertangkap tangan serta lokasi pasti OTT pada hari ini. Dirinya hanya menyebutkan bahwa OTT hari ini dilakukan di daerah Jakarta. "Dua-duanya di Jakarta," tandasnya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO