Honda HRV Terbakar di Sukolilo, Polisi Ungkap Penyebabnya

Honda HRV Terbakar di Sukolilo, Polisi Ungkap Penyebabnya Petugas saat memadamkan api yang membakar mobil jenis Honda HRV di Sukolilo, Surabaya.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Sebuah mobil jenis Honda HRV putih nopol L 1446 JG ludes terbakar di Jalan Klampis Jaya, Sukolilo, Selasa (25/11/2025) sekira pukul 18.30 WIB. Insiden ini bahkan disertai ledakan dari area mesin.

Pengendara mobil, Yohanes Satria Jaya (39), warga Jalan Manyar Tirto Sari, menjelaskan bahwa saat kejadian ia sedang dalam perjalanan pulang dari Jalan MERR. Tiba-tiba muncul percikan api dari area mesin mobilnya.

"Saya langsung menepi. Saya sempat membuka kap mesin, tapi api langsung membesar. Saya tidak mau ambil risiko, langsung saya menjauh," katanya, Rabu (26/11/2025).

Melihat mobilnya terbakar, korban segera menghubungi Command Center 112 untuk meminta pertolongan. Ia menduga kebakaran berasal dari foglamp yang dimodifikasi.

"Mungkin karena modifikasi itu jadi begini (korslet dan terbakar). Saya tidak kenapa-napa, cuma syok saja," sambungnya.

Kabid Pemadaman Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Surabaya, Wasis Sutikno, menyebut dua unit tim damkar diterjunkan ke lokasi.

"Unit Tempur Pos Menur tiba di TKK (Titik Kejadian Kebakaran) langsung melakukan pemadaman. Api pokok padam pukul 18.26, dan pembasahan selesai hingga situasi dinyatakan kondusif pukul 18.45," ujarnya.

Sementara itu, Balantas Polsek Sukolilo, Aipda Budi Mulyanto, menegaskan kebakaran dipicu modifikasi kendaraan yang tidak sesuai standar pabrik.

"Modifikasi yang tidak sesuai standar dapat menyebabkan terjadinya korsleting yang berujung pada kebakaran. Sebaiknya, gunakan suku cadang yang orisinal dan pemasangannya dilakukan oleh tenaga ahli," tuturnya. (rus/mar)