Pria di Surabaya Jadi Korban Pengeroyokan

Pria di Surabaya Jadi Korban Pengeroyokan Ilustrasi. Foto: Ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Seorang pria bernama Mobaydilah (28) warga Jalan Simorejo, mengalami luka bacok akibat dikeroyok oleh 5 pria. Pengeroyokan itu terjadi di Jalan Putat Jaya Gang Lebar pada Minggu (12/1/2025) sekira pukul 02.00 WIB.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, pembacokan bermula dari pertikaian antara korban dengan 5 orang di wilayah Putat Gede. Meski dengan kondisi terluka, korban melarikan diri dari kejaran 5 orang dan ditolong warga tepat di Jalan Jarak.

Baca Juga: Diduga Dijegal, Gelaran Konfercab ke-XX GP Ansor Masih Abu-Abu, Ali Parawansa Angkat Bicara

Mengetehui kejadian tersebut, petugas dari Tim Gerak Cepat (TGC) Command Center 112 dan Polsek Sawahan melakukan pertolongan pertama dengan melarikan Mobaydilah ke Poliklinik Polrestabes .

“Saya tidak tahu asal muasalnya, tiba-tiba satu pria dikejar oleh 5 orang, kelihatannya pria yang dikejar kondisinya luka-luka. Pria luka itu berhasil diamankan warga tidak lama Polsek Sawahan berada di lokasi dan mengamankan 5 orang itu,” kata Sholeh, salah satu warga sekitar.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Sawahan, Iptu Agus Subagio, belum memberi jawaban saat dikonfirmasi terkait pembacokan di wilayah hukumnya. (rus/mar)

Baca Juga: Gak Usah Bingung! Cara Isi dan Solusi Corporate/Government/PMSE TIN saat Permintaan Akses di Coretax

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mobil Angkot Terbakar di Jalan Panjang Jiwo, Sopir Luka Ringan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO