Tambah 22 Kasus, Total Jadi 439 Kasus Positif Covid-19 di Kabupaten Kediri

Tambah 22 Kasus, Total Jadi 439 Kasus Positif Covid-19 di Kabupaten Kediri Ilustrasi

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kediri, dr. Ahmad Chotib, mengumumkan terdapat 22 tambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19, Minggu (2/8).

Tambahan 22 pasien positif itu, yakni 4 warga Kecamatan Pare, 1 warga Plemahan, 1 warga Plosokaten, 2 warga Kepung, 4 warga Purwoasri, 5 warga Puncu, 1 warga Kandangan, 1 warga Badas, 1 warga Wates, 1 warga Ringinrejo, 1 warga Gampengrejo, dan 1 warga Gurah. Untuk pasien terakhir sudah meninggal dunia tanggal 1 Agustus 2020, sebelum hasil swab-nya keluar.

Chotib juga menyampaikan ada 1 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh, yakni dari Desa Wonojoyo Kecamatan Gurah. "Pasien tersebut merupakan satu dari 55 kasus Klaster Pabrik Rokok Mustika," terangnya.

Dengan demikian, saat ini terdapat 439 kasus positif Covid-19 di Kabupaten Kediri, dengan rincian 191 orang dirawat, 224 orang sembuh, dan 24 orang meninggal dunia.

"Penambahan kasus masih terjadi di wilayah Kabupaten Kediri. Untuk itu masyarakat harus disiplin menjalankan protokol kesehatan. Yaitu jaga jarak, sering cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, dan wajib menggunakan masker saat beraktivitas," pesan Chotib. (uji/trb) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO