Pemuda Pelopor Perubahan Dukung Gus Yani Maju Sebagai Cabup Gresik 2020

Pemuda Pelopor Perubahan Dukung Gus Yani Maju Sebagai Cabup Gresik 2020 Bacabup Gus Yani bersama para Pemuda Pelopor Perubahan Desa Randu Agung usai deklarasi dukungan. foto: ist.

Menurut Afif, selama ini program kepemudaan belum digarap maksimal oleh Pemkab Gresik. Ia mencontohkan gedung Wahana Ekspresi Poesponegoro (WEP) yang dikomersialkan, atau tidak digratiskan bagi pemuda untuk berekspresi lewat kegiatan kepemudaan.

"Juga sarana bagi pemuda untuk berdiskusi atau tempat nongkrong yang representatif, juga sampai saat ini tidak ada di Gresik," cetus Afif.

Gus Yani merespons positif atas dukungan dan harapan para pemuda tersebut. Menurut ia, kegiatan positif para pemuda Gresik harus difasilitasi oleh pemerintah.

Ia mengaku telah merencanakan pembangunan working space bagi start up dari Pemuda Gresik. Pembuatan sarana itu, menurut Gus Yani, penting karena salah satu manfaat di antaranya, untuk meningkatkan lapangan kerja di Gresik.

"Langkah ini supaya ke depan tidak ada lagi pemuda-pemuda yang sulit cari kerja, lalu melakukan hal-hal yang tidak diinginkan. Seperti kasus adanya pemuda yang bunuh diri beberapa waktu lalu, karena sulit dapat kerja," pungkas Gus Yani. (hud/dur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO