Seorang Pengunjung Wisata Air Terjun Guyangan Probolinggo Tenggelam

Seorang Pengunjung Wisata Air Terjun Guyangan Probolinggo Tenggelam Warga memadati Wisata Air Terjun Guyangan Problinggo untuk menyaksikan proses pencarian salah satu pengunjung yang dikabarkan tenggelam.

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Seorang pengunjung wisata air terjun Guyangan, Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo dikabarkan tenggelam. Korban diketahui bernama Irfan (19) asal Kalimantan Timur. Peristiwa itu terjadi Rabu (4/3).

Informasi di lapangan menyebutkan, ihwal kejadian itu bermula saat korban sedang membasuh kakinya di air terjun tersebut. Saat membasuh kakinya itu, korban terseret air terjun yang cukup deras. Sehingga korban terjatuh dan terbawa pusaran air.

“Sampai saat ini Tim TRC BPBD Kabupaten Probolinggo masih melakukan pencarian,” ujar Kepala BPBD Kabupaten Probolinggo, Anggit Hermanuadi kepada wartawan.

Untuk melakukan pencarian terhadap korban itu, BPBD setempat tak hanya melibatkan warga, namun juga melibatkan TNI dan Polri. “Korban diperkirakan terhanyut ke dasar pusaran air,” tandasnya.

Anggit menjelaskan, saat melakukan pencarian terhadap korban, tim merasa kesulitan. Karena derasnya air terjun yang cukup kuat, sehingga mengganggu pandangan untuk melihat ke dasar air.

“Untuk melakukan pencarian terhadap korban, kita juga meminta bantuan Basarnas Jember. Karena lokasi wisata air terjun Guyangan ini terletak di daerah perbatasan,” katanya.

Sementara itu, Kapolsek Krucil Iptu Abdul Wakhid mengatakan, petugas sudah memasang garis police line di lokasi. Hal ini dilakukan agar pengunjung wisata tidak keluar masuk ke areal air terjun selama proses pencarian dilakukan. (prb1)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO