​Kecewa Kebijakan Perusahaan, Ratusan Karyawan SI Wadul ke Dewan dan Pemkab Tuban

​Kecewa Kebijakan Perusahaan, Ratusan Karyawan SI Wadul ke Dewan dan Pemkab Tuban Ratusan pekerja Federasi Serikat Karyawan Anak Perusahaan Semen Indonesia (FSKAP-SI) saat menggelar aksi unjuk rasa.

"Kebijakan yang berbasis lingkungan sudah diingkari. Karena sebagian besar keryawan anak usaha ini dari warga lingkungan perusahaan, jika nanti ini dikepras akan timbul persoalan besar. Kalau terjadi rasionalisasi sama hanya dengan PHK secara besar-besaran," tegasnya.

Di kantor SI pabrik Tuban, massa ditemui Senior Manager of Public Relation & CSR , Setiawan Prasetyo. Setiawan menerima berkas tuntutan dan berjanji menyampaikannya ke manajemen pusat.

Aksi demonstrasi berlanjut ke kantor DPRD Tuban. Ditemui Sujarno Kepala bagian umum sekretariat DPRD Tuban, karena 50 anggota dewan sedang kunjungan kerja (kunker). Massa dijanjikan secepatnya akan dipertemukan dengan ketua DPRD Tuban untuk menyampaikan aspirasi.

"Kami meminta dukungan pemkab untuk disampaikan ke Kementrian BUMN karena merupakan induk dari SI," terangnya.

Selanjutnya massa bergerak menuju Kantor Bupati Tuban dan ditemui Kepala Bidang Hubungan Industrial (HI) Dinas Penanaman Modal Perijinan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (PM PTSP dan Naker) Tuban, Wadiono bersama pejabat Pemkab lain di ruang Aryo Tejo.

Wadiono mengatakan, pihaknya akan mengkaji terlebih dahulu kebijakan yang dilakukan SI dalam mengurangi hak para pekerja anak usahanya. Sepanjang tuntutan FSKAP-SI sesuai regulasi, pasti Pemkab dukung.

"Terkait kebijakan yang diambil SI ini tentunya kita lihat secara komprehensif. Kita mendukung sepanjang itu sesuai dengan regulasi yang ada," tutup Wadiono. (gun/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO