Dituduh Menjerat Anggotanya, Koperasi Karya Bakti Bendo Pare Didemo Massa LPKM

Dituduh Menjerat Anggotanya, Koperasi Karya Bakti Bendo Pare Didemo Massa LPKM Suasana demo yang dijaga ketat petugas Kepolisian dan Satpol PP Kabupaten Kediri.

"Maka Lembaga Perlindungan Konsumen dan Masyarakat Indonesia melakukan aksi demo di depan kantor Koperasi Kabupaten Kediri. Tugas dan fungsi kami sebagai sebuah Lembaga Swadaya Masyakat dalam rangka mewujudkan suatu Sistem Pemerintahan yang Bersih, jujur, berwibawa dan Bebas (KKN) di seluruh wilayah Republik Indonesia, khususnya di Kabupaten Kediri, dan sebagai lembaga kontrol sosial," tambah Revi.

Aksi demo itu massa juga membawa pamflet bertuliskan kecaman. Seperti "Karya Bhakti Bukan Koperasi Tapi Lintah Darat", "Iman S, Rentenir Pembunuh Berdarah Dingin", "Gantung Iman S, Berkedok Manusia".

Setelah beberapa saat orasi, massa akhirnya diterima oleh Dinas Koperasi dan UMKM untuk diajak mediasi.

Dwi Sumiarso, Kabid Kelembagaan dan Pengawasan yang didampingi Ely Eko Kasi Advokasi di Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Kediri, mengatakan bahwa aspirasi dari LPKM sudah diterima. "Mulai hari ini (Rabu, 29/1/2020), Koperasi Karya Bakti sudah ditutup, sambil menunggu pemeriksaan lebih lanjut," kata Dwi Sumiarso, usai menerima perserta aksi.

Sedangkan Iman Suryani, Pimpinan Koperasi Simpan Pinjam Karya Bakti belum bisa dikonfirmasi. Pesan WA yang dikirim wartawan belum mendapat jawaban. (uji/dur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO