Antisipasi Pohon Tumbang, DPRKP Tuban Mulai Lakukan Perantingan

Antisipasi Pohon Tumbang, DPRKP Tuban Mulai Lakukan Perantingan Suwarno.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Guna mengantisipasi pohon tumbang pada saat musim penghujan, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) Kabupaten Tuban mulai memangkas dan memotong ranting pohon yang berada di tepi jalan protokol kota.

Kabid Kebersihan dan Pertamanan , Suwarno mengatakan, perantingan tersebut dilakukan demi mengantisipasi pohon tumbang saat hujan turun. Sebab, turunnya hujan kerap dibarengi dengan hembusan angin kencang maupun puting beliung.

"Sudah sejak satu minggu lalu kita melakukan pemangkasan ranting pohon di tepi jalan," kata Suwarno saat dihubungi, Minggu (17/11).

Sejumlah pohon-pohon yang sudah dilakukan perantingan di antaranya di kawasan Jalan Panglima Sudirman dan KH. Agus Salim. Perantingan itu difokuskan pada pohon yang usianya sudah tua dan akarnya berkurang akibat proyek trototoar dan drainase.

"Dengan pemangkasan ranting pohon di pinggir jalan ini harapannya tidak ada lagi pohon yang tumbang seperti tahun lalu," paparnya. (gun/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO