TKP kebakaran pabrik plastik
SIDOARJO,BANGSAONLINE.com -Sebuah pabrik pengolahan plastik di Jalan Raya Babatan, Desa Panjunan, Kecamatan Sukodono terbakar pada Minggu (11/1/2026) pagi.
Si jago merah menghanguskan ruang mekanik dengan luas area terdampak sekitar 4.000 meter persegi.
Api diketahui pertama kali muncul sekitar pukul 06.40 WIB. Lima menit berselang, laporan kebakaran diterima Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) BPBD Sidoarjo, yang langsung mengerahkan petugas ke lokasi kejadian.
Humas Damkar BPBD Sidoarjo, Yoli Wisnu, mengatakan kebakaran terjadi di pabrik milik CV Delta Plastik. Petugas mengerahkan sejumlah unit untuk mencegah api merembet ke area lain.
“Setelah menerima laporan, petugas pemadam kebakaran langsung bergerak cepat ke lokasi. Sebanyak empat unit mobil pemadam dari Posko Krian, Sukodono, Buduran, dan Waru kami kerahkan untuk melakukan pemadaman,” ujar Yoli.
Proses pemadaman berlangsung sekitar satu jam. Api berhasil dikendalikan dan dinyatakan padam pada pukul 07.40 WIB tanpa kendala berarti di lapangan.
“Tidak ada korban luka maupun korban jiwa dalam kejadian ini. Proses pemadaman berjalan lancar karena tidak ada hambatan di lokasi,” tuturnya.
Hingga saat ini, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwenang. Sementara itu, nilai kerugian material akibat peristiwa tersebut belum dapat dipastikan. (cat/van)






