Istighosah Kebangsaan di Surabaya, Istri Ganjar Pranowo Temui 15.000 Emak-emak

Istighosah Kebangsaan di Surabaya, Istri Ganjar Pranowo Temui 15.000 Emak-emak Siti Atikoh Suprianti, istri calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo, saat menghadiri Istighosah Kebangsaan di Surabaya. Foto: BANGSAONLINE

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Siti Atikoh Suprianti menghadiri Istighosah Kebangsaan di , Jumat (19/1/2024). Ia menemui 15.000 emak-emak dalam agenda yang berlangsung di Jatim Expo.

Berdasarkan pantauan BANGSAONLINE.com di lokasi, belasan ribu massa tumpah ruah menyambut kedatangan istri calon presiden nomor urut 3, Pranowo, itu. Istighosah akbar dipimpin langsung oleh Pengasuh Pondok Pesantren Bayth Al-Hikmah, Nyai Kuni Zakiyah Idris, untuk mendoakan keselamatan Indonesia.

“Alhamdulillah, hari ini bisa sowan bersama ibu-ibu semua. Tadi sudah berdoa agar Indonesia makin tangguh, maju, dan mendapatkan keselamatan. Semoga kita juga selalu dilindungi, diberi kesehatan jiwa dan mentalnya. Semoga ibu-ibu selalu bahagia karena ibu adalah tiang negara. Kalau ibunya sehat dan bahagia, negaranya pasti akan maju, kokoh, hebat dan semakin unggul,” paparnya.

Kegiatan ini juga dihadiri Mundjidah Wahab, Puti Guntur Soekarno, Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) -Mahfud Jatim, Laksamana Madya TNI (Purn) Agus Setiadji; serta mantan Kapolda Jawa Timur yang juga Deputi Kinetik Teritorial TPN -Mahfud, Luki Hermawan.(mar/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Mobil Angkot Terbakar di Jalan Panjang Jiwo, Sopir Luka Ringan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO