Ibu Baru Wajib Tahu, ini 4 Tips Memandikan Newborn Baby

Ibu Baru Wajib Tahu, ini 4 Tips Memandikan Newborn Baby Ilustrasi. Foto: Thinkstock

Penggunaan sabun saat memandikan newborn baby sebenarnya tidak disarankan. Pembersih alami yang paling baik dan aman untuk kulit si kecil adalah air yang bersih tanpa dicampur dengan apa pun. Jadi, Anda tidak harus mencampur bahan apa pun atau sabun ke air bak mandi bayi.

Namun, jika diperlukan, Anda bisa memilih produk untuk pembersih kulit si kecil yang berlabel soap-free . Ini penting untuk mencegah terjadinya iritasi dan tidak membuat kulit bayi jadi kering.

Selain itu, sabun dengan kandungan bahan kimia yang ringan juga bisa Anda gunakan sebagai pengganti dari sabun biasa.

Sebaiknya, hindari sabun bayi yang mengandung zat pewangi dan zat antibakteri karena bahan-bahan tersebut bisa menyebabkan kulit bayi menjadi iritasi. Jika Anda menggunakan sabun, sebaiknya hanya tuang sedikit atau oleskan dengan tipis di kulit Anda sebelum diusap ke kulit bayi.

4. Bersihkan dengan Lembut

Usap dengan lembut dan secara perlahan saat Anda membersihkan bagian-bagian tubuh bayi seperti ketiak, bagian belakang telinga, kepala, leher, dan kaki bayi. Setelah itu, guyur dengan gayung secara perlahan dan seka dengan menggunakan waslap bersih atau kain.

Saat sudah selesai mandi, angkat si kecil pelan-pelan dari bak mandi dan letakkan si kecil di atas tempat tidur atau meja yang sudah dilapisi alas handuk.

Jangan lupa untuk mengeringkan tiap bagian tubuh si kecil dengan handuk lembut secara perlahan. Anda juga tidak perlu memberi lotion atau minyak bayi setelah dimandikan.

Anda disarankan memberikannya jika usia si kecil sudah lebih dari 1 bulan. Sebaiknya, jangan memandikan si kecil setelah ia makan atau menyusu agar si kecil tidak mengalami muntah.

Itulah 4 tips dan hal yang perlu diperhatikan saat memandikan bayi yang baru lahir. Memandikan bayi yang baru lahir tidak bisa dilakukan sembarangan. Ada banyak hal yang perlu diperhatikan dan Anda juga harus lebih hati-hati.

Meski sekilas terlihat mudah, namun memandikan bayi yang baru lahir memerlukan ketelatenan dan kesabaran yang ekstra.

Agar memandikan bayi terasa lebih mudah, kini Anda bisa menggunakan produk Baby Bath Seat yang multifungsi dari Murmur. Anda bisa mendapatkan produk tersebut di Blibli. Yuk, download aplikasi Blibli sekarang di smartphone Anda agar belanja semakin mudah. Dapatkan juga diskon dan promo gratis ongkir setiap harinya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO