Tagih Utang Dibayar dengan Bacokan Celurit hingga Tewas | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tagih Utang Dibayar dengan Bacokan Celurit hingga Tewas

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Ida Subaidah
Jumat, 18 September 2020 12:49 WIB

Petugas menunjukkan lokasi tempat pembacokan korban hingga tewas.

Melihat keadaan tersebut, korban mencoba melarikan diri. Tersangka berusha membacokkan senjata tajam ke arah korban, namun tidak kena.

"Korban melarikan diri ke arah kuburan. Tersangka kembali mengejar dan melakukan pembacokan pada korban sebanyak 1 kali, sehingga korban terjatuh," urai Kasatreskrim.

Masih menurut Kasatreskrim, pada saat terjatuh, korban sempat menangkis bacokan tersangka menggunakan kedua tangannya. Namun, tersangka tetap membacokan secara berulang kali.

"Korban sempat meminta maaf, dan setelah itu tersangka meninggalkan korban dan kembali ke rumahnya. Beberapa saat kemudian, pelaku menyerahkan diri ke Polsek Arosbaya dan telah kami amankan," ungkap dia.

Luka bacok terdapat pada sisi siku tangan bagian kanan dan kiri, mulut, kepala bagian belakang, dan samping kanan. Atas kejadian ini, tersangka akan dipidana sesuai pasal 338 Sub Pasal 351 ayat (3) KUHP tentang tindak pidana pembunuhan dan atau tindak pidana penganiayaan yang menyebabkan meninggal dunia. (ida/uzi/ns)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video