Persiapan Arus Mudik, Polres Bangkalan Minta Pemda Sediakan Mobil Derek | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Persiapan Arus Mudik, Polres Bangkalan Minta Pemda Sediakan Mobil Derek

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Fathurrohman
Rabu, 03 April 2024 20:39 WIB

Kompol Andi Febrianto Ali, Wakapolres Bangkalan.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Polres meminta pemerintah daerah (pemda) setempat menyediakan alat berat berupa mobil derek untuk kelancaran arus idul fitri 2024.

Wakapolres Kompol Andi Febrianto Ali mengungkapkan bahwa mobil derek dibutuhkan untuk mengantisipasi kemacetan yang disebabkan kendaraan yang mengalami overheat.

"Data dari dishub, dalam 1 menit ada sekitar 10 kendaraan roda empat yang melintas. Sedangkan pada momen mudik, bisa 5 kali lipat dibandingkan hari normal," ungkapnya, Rabu (3/4/2024).

Tingginya peningkatan kendaraan yang melintas dikhawatirkan menyebabkan kemacetan panjang. Hal itu memperbesar potensi terjadinya overheat pada kendaraan. Karena itu, polres meminta pemda menyediakan mobil derek sebagai antisipasi.

"Sudah pasti arus lalu lintas meningkat berkali-kali lipat dibanding hari normal biasa, maka harus pula diantisipasi insiden-insiden kecil yang menyebabkan kemacetan. Seperti kendaraan yang mogok dan sebagainya, kan bisa banyak antrean di belakangnya," ujar Andi.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video