Polres Gresik Terus Lanjutkan Pengusutan Dugaan Penyimpangan BPNT 2020 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Polres Gresik Terus Lanjutkan Pengusutan Dugaan Penyimpangan BPNT 2020

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: M Syuhud Almanfaluty
Rabu, 02 September 2020 10:40 WIB

Komoditi BPNT tahun 2020 yang diterima para KPM di Kabupaten Gresik. foto: ist.

Sementara Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Gresik, Sentot Supriyohadi kepada wartawan mengungkapkan, pihaknya saat ini sedang melakukan perbaikan penyaluran di lapangan tahun 2020.

Menurutnya, penyaluran periode bulan September 2020 ini ada perbedaan. Sebab, ada bantuan tambahan dari pemerintah. Rinciannya, tambahan Rp 500.000 untuk penerima non-PKH dan tambahan beras 15 KG untuk PKH non-.

Ditegaskan Sentot, untuk tambahan uang tunai itu hanya sekali, tetapi tambahan beras untuk PKH non-BSP/ akan dilakukan selama tiga bulan. Yakni bulan Agustus, September, dan Oktober 2020.

Hanya, Sentot mengaku belum bisa memastikan tambahan beras itu bakal berjalan sampai kapan. Namun, saat ini bantuan bakal berjalan tiga bulan. "Kami masih menunggu kepastian teknis penyalurannya," pungkasnya.

Seperti diberitakan, Unit Tipikor Satreskrim Polres Gresik, tengah lakukan pengusutan dugaan penyimpangan penyaluran Tahun 2020. Bantuan senilai Rp 200 ribu per KPM berupa sejumlah komoditas seperti beras, protein nabati, protein hewani, dan vitamin, diduga nominalnya tak sampai Rp 200 ribu saat diterima KPM.

Begitu juga kualitas komoditi yang diterima KPM diduga tak sesuai dengan pagu nilai bantuan. (hud/dur)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video