​Gali Potensi Sejak Dini, Ning Ita Buka Kejuaraan Sepak Takraw | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Gali Potensi Sejak Dini, Ning Ita Buka Kejuaraan Sepak Takraw

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Rochmad Aris
Selasa, 18 Februari 2020 19:56 WIB

Ning Ita melakukan tendangan pertama sebagai tanda kejuaraan sepak takraw resmi dibuka.

"Kegiatan ini juga diharapkan dapat menggali dan mengukur kemampuan prestasi sepak takraw sejak usia dini sehingga akan muncul bibit-bibit jawara dari Kota Mojokerto yang akan berkiprah baik di tingkat provinsi dan nasional," harapnya.

Ning Ita juga mengimbau untuk tahun berikutnya diharapkan seluruh sekolah di Kota Mojokerto dapat mengikuti kejuaraan sepak takraw ini. Mengingat ini merupakan kegiatan yang positif untuk menghindari terjadinya kasus kenakalan-kenakalan remaja yang mengarah pada tindakan kriminalitas dan narkoba di kalangan pemuda.

Untuk itu, KONI Kota Mojokerto diharapkan terus melakukan pembinaan kepada cabor di Kota Mojokerto. Karena di Kota Mojokerto ini ada sejumlah cabor berprestasi yang harus terus digali dan dimotivasi. 

"Selain itu, dapat memberikan kesempatan bagi generasi muda bangsa untuk mengembangkan bakat dan minat yang dimiliki," harapnya.

Kegiatan lomba sepak takraw ini juga mendapat support dari BPJS Ketenagakerjaan dalam hal pemberian jaminan sosial untuk semua pekerja, termasuk atlet olahraga yang memiliki risiko saat bertanding ataupun latihan. Sebab atlet merupakan pahlawan yang mengharumkan nama daerah melalui prestasinya. (ris/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video