Tingkatkan Kecintaan Generasi Muda Terhadap Tanah Air, Bakesbangpol Gelar Pembinaan Bela Negara | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tingkatkan Kecintaan Generasi Muda Terhadap Tanah Air, Bakesbangpol Gelar Pembinaan Bela Negara

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ardianzah
Rabu, 11 September 2019 13:29 WIB

Untuk itu wawali mengajak masyarakat untuk ikut serta berpartisipasi menangkal dan mencegah segala bentuk ancaman dan tantangan terhadap keutuhan bangsa Indonesia. "Bela negara adalah sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai kecintaannya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945," urainya.

Atas dasar itu, wawali mengajak kepada seluruh warga masyarakat Kota Pasuruan khususnya generasi muda, untuk meningkatkan kesadaran bela negara agar Indonesia menjadi generasi yang tangguh punya daya saing, serta dapat mengelola kecerdasan pengetahuan dan keahlian menjadi produktivitas bangsa.

Sementara menurut Kepala Bakesbangpol Kota Pasuruan Drs. H. Mas Djoko Baroto, M.Si tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan wawasan kebangsaan dan cinta tanah air bagi generasi muda Kota Pasuruan.

Adapun Peserta kegiatan Pembinaan Kesadaran Bela Negara Kota Pasuruan tahun 2019 adalah perwakilan SMA dan SMK se-Kota Pasuruan dengan jumlah 60 siswa. Narasumber yaitu Wakil Wali Kota Pasuruan, Kodim 0819 Pasuruan, Kepala Bakesbangpol Kota Pasuruan, Rektor Universitas Merdeka Kota Pasuruan, dan Kepala Bidang Ideologi Wasbang dan Warnas Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Pasuruan. (ard/par/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video