​Kesadaran Masyarakat Pasuruan Meningkat, Jumlah Kasus Covid-19 Menurun

​Kesadaran Masyarakat Pasuruan Meningkat, Jumlah Kasus Covid-19 Menurun Sekretaris Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pasuruan, Anang Saiful Wijaya bersama dengan petugas dinas kesehatan. (foto: ist).

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Jumlah pasien positif corona di Kabupaten Pasuruan dalam beberapa hari terakhir mengalami penurunan. Hal tersebut menjadi bukti bahwa kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan semakin meningkat. Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pasuruan, Anang Saiful Wijaya.

Menurut pria yang juga menjabat sebagai Sekda Kabupaten Pasuruan ini, jumlah warga yang terpapar virus corona terus menurun dalam beberapa hari terakhir. Jumlahnya pun tak sebanyak seperti minggu-minggu sebelumnya.

“Empat hari lalu ada 7 orang yang terpapar virus corona. Kemudian sehari setelahnya turun jadi 6 orang. Turun lagi jadi 4 orang, 3 orang, dan hari ini tidak ada laporan warga Kabupaten Pasuruan yang terinfeksi virus corona,” kata Anang di sela-sela kesibukannya, Jumat (25/9/2020) sore.

Mantan Asisten I Bidang Pemerintahan ini menguraikan, menurunnya jumlah kasus Covid-19 menjadi informasi yang sangat menggembirakan serta bukti tingkat kesadaran masyarakat dalam menegakkan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19 semakin meningkat.

"Hari ini tim satuan tugas melakukan rapat evaluasi bersama dengan semua OPD terkait untuk melakukan langkah percepatan penanganan kasus ini," imbuhnya.

Jumlah warga Kabupaten Pasuruan yang telah terinfeksi virus corona tembus 1.375 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 1.134 orang sudah dinyatakan sembuh, 153 orang meninggal dunia, dan 88 orang masih dalam perawatan.

"Untuk 88 orang yang masih perawatan tengah menjalani isolasi di SKB Pandaan, BLK Rejoso, Permata Biru Prigen, RSUD Bangil, RSUD Grati, dan rumah sakit lainnya di Jawa Timur, serta memilih menjalani isolasi mandiri," tukasnya. (bib/par/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Usai Takziah ke Rumah Korban Covid-19, 22 Warga Pasuruan Terkonfirmasi Positif':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO