DPD NasDem Sidoarjo Semprot Disinfektan di Mabes Wartawan Sidoarjo

DPD NasDem Sidoarjo Semprot Disinfektan di Mabes Wartawan Sidoarjo Penyemprotan disinfektan di Sekretariat Forum Wartawan Sidoarjo (Forwas).

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - DPD Partai NasDem Kabupaten Sidoarjo melakukan penyemprotan disinfektan di Balai Wartawan Jalan A. Yani 18A Sidoarjo Senin (30/3).

Tiga petugas yang diterjunkan secara merata menyemprot dalam ruangan dan luar balai. Mulai pintu depan, tengah, alas karpet, dan musala tak luput dari antisipasi atau pencegahan virus Corona (Covid-19) tersebut.

Ketua DPD Partai Nico Ainul Yakin mengatakan penyemprotan ini disediakan secara gratis untuk masyarakat maupun lainnya. Penyemprotan ini bagian dari inisiatif dan melayani permintaan masyarakat.

"Penyemprotan ini merupakan hari keenam. Penyemprotan kami lakukan sejak 25 Maret lalu, setelah ada instruksi DPP NasDem untuk membantu masyarakat dalam mencegah mewabahnya Covid-19," katanya, Senin (30/3).

Nico mengatakan, balai wartawan bagian dari target penyemprotan karena menjadi tempat kawan-kawan media dalam beraktivitas yang tiada henti dalam memberikan informasi soal pencegahan Covid-19. "Tempat wartawan juga harus terus steril dan bersih," imbuhnya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO