Sambut Dubes Slowakia, Wagub Emil Sebut Kemiripan Kedua Wilayah

Sambut Dubes Slowakia, Wagub Emil Sebut Kemiripan Kedua Wilayah Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak memberikan cinderamata kepada Dubes Slovakia Mr. Jaroslav Chlebo di Gedung Grahadi.

Selain bidang perindustrian, Slowakia juga tengah fokus dalam pengembangan bidang Informasi dan Teknologi (IT). Yang menjadi fokusnya adalah Computer Engineering, utamanya dalam menghadapi revolusi industri 4.0.

Wagub Emil menjelaskan, jika pihaknya akan berkomunikasi untuk melaksanakan pertemuan lanjutan dalam waktu dekat. Pertemuan itu diharapkan dapat membawa kabar baik bagi persahabatan kedua negara.

Senada dengan Wagub Emil, Dubes Jaroslav Chlebo juga memberikan sinyal positif terhadap pembukaan kerjasama di berbagai aspek. Pihaknya sangat terbuka untuk menjalin persahabatan dengan Pemerintah Prov. Jatim.

"Dimulai dari persahabatan, akan terjalin kerjasama yang lain," ucapnya.

Pertemuan kali ini merupakan yang pertama bagi keduanya. Setelah sebelumnya menghadiri Ponorogo International Mask and Folklore Festival 2019 (PIMF Fest), Dubes Slowakia sengaja berkunjung ke Gedung Negara Grahadi untuk menyampaikan salamnya kepada Gubernur Jatim Khofifah Indah Parawansa.

“Setelah dari Ponorogo, Pak Dubes khusus datang ke Surabaya untuk menyampaikan salam dan silaturahmi kepada Ibu Gubernur,” tutur Wagub Emil. (mdr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Warga Kota Pasuruan Berebut Minyak Goreng Curah Saat Gubernur Jatim Pantau Operasi Pasar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO