Pelaku Industri Kecil Bergairah, Pemkot Mojokerto Gelar Expo dan Pesta Rakyat

Pelaku Industri Kecil Bergairah, Pemkot Mojokerto Gelar Expo dan Pesta Rakyat Walikota bersama ibu saat melihat stan pameran. Foto: SOFFAN/BANGSAONLINE

Mengenai pengelolaan manajemen, pihaknya sudah memberikan pembekalan dan pelatihan mengenai manajemen bisnis kepada tiap pelaku usaha. Hasilnya, para pelaku UMKM banyak yang sudah dapat mengelola usahanya secara baik dan profesional.

Sedangkan untuk masalah pemasaran, Wali Kota menjelaskan bahwa sudah diagendakan oleh pihak pemerintah kota. Yakni di tiap tahunnya tepatnya pada peringatan hari jadinya, Pemkot selalu mengadakan pameran Mojokerto City Expo Pesta Rakyat.

Wali Kota berkeyakinan, dengan digelarnya pameran tersebut akan berlangsung pertemuan antara pihak produsen UMKM dengan pihak buyer atau pembeli. 

"Ini merupakan bentuk strategi pemasaran yang sederhana namun efektif," sambungnya.

Di sisi lain, dari produk-produk yang dipamerkan akan mampu menubuhkan kecintaan warga kepada produk-produk lokal.

“Di sini banyak sekali produk-produk yang dipamerkan di antaranya kain batik, macam-macam bentuk kerajinan dan kuliner khas Kota Mojokerto,” pungkasnya. (sof/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO