Rangsang Minat Baca, Komunitas Sosial Panggon Moco Dirikan Perpus Mini

Rangsang Minat Baca, Komunitas Sosial Panggon Moco Dirikan Perpus Mini Anak-anak saat mengujungi perpus mini. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Komunitas Sosial Panggon Moco mendirikan perpustakaan mini di Dusun Pancaran, Desa Siwalan, Kecamatan Panceng. Ada berbagai macam jenis buku di perpustakaan ini, mulai dari buku pengetahuan, teknologi, anak-anak, cerpen, agama, dan literasi lain.

Menurut Ketua Komunitas Sosial Panggon Moco, Muhammad Sholihuddin, hadirnya perpustakaan mini ini bertujuan untuk mengajak pemuda dan anak-anak meningkatkan minat baca. Selain itu, adanya perpustakaan mini untuk menumbuhkan nilai integritas pada anak sejak dini.

"Panggon moco hadir dengan belajar, membangkitkan literasi dan mengajak masyarakat mulai menumbuhkan nilai integritas sejak dini," katanya.

Dia lantas menceritakan asal mula terciptanya perpustakaan mini yang diinisiasi Komunitas Sosial Panggon Moco.

Awalnya, komunitas ini merasa prihatin melihat rendahnya minat baca anak-anak pelajar. Sebab, mereka lebih suka bermain dan main game untuk mengisi waktu luang setelah sekolah.

"Sekarang ini minat baca mulai berkurang, terlebih lagi di masyarakat pedesaan yang sudah mulai menggunakan smartphone untuk menggali informasi.  Karena itu, kami termotivasi untuk membuat perpustakaan mini ini," ungkapnya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO