Rawan Kecelakaan , Pemudik Perlu Waspadai Jl Raya Duduk Sampeyan

Rawan Kecelakaan , Pemudik Perlu Waspadai Jl Raya Duduk Sampeyan Karena sempit dan ada perempatan serta banyak yang menyeberang, jalan Raya Duduksampeyan rawan macet dan kecelakaan. Foto:syuhud almanfaluti/BANGSAONLINE

Sementarabeberapawarga di Dusun Watangrejo Desa Ambeng-ambeng dan di Desa Tebaloan Kecamatan Duduksampeyan mengeluhkan kondisi bahujalankerapkali dijadikan tempat parkir kendaraan besar. Ini menyebabkan jalan yang sudah lebar menjadi sempit. Sehingga seringkali terjadi kemacetan. " Banyak truk-truk besar seperti trailer parkir di bahu jalan Desa Ambeng-Ambeng dan Tebaloan. Mereka biasanya parkir untuk istirahat. Ini yang membuat jalan yang lebar jadisempit dan kerap macet,"katanya.

Sukri, salah satu sopir trailer mengatakan, perempatan jalan Duduksampeyan seringkali menjadi penyumbat arus lalu lintas yang melewatiJalan Raya tersebut. Sebab, jalannya sempit dan padat dengan perumahan, dan pertokoan di kanan-kiri jalan yang hingga sekarangbelum bersedia dibebaskan. " Perempatan jalan Duduksampeyan selalu macet. Jalannya sempit,karena kanan-kiri jalan ada bangunan rumah. Sehingga, sopir kerap melambatkan kendaraan, " katanya.

Ditambahkan dia,volume kendaraan yang melintas dan menyeberang di perempatan jalan tersebut sangat padat. Karena itu, kendaraan yang melintas di jalan tersebut harus antre. Antre kendaraan pada beberapa hariterakhir ini sempat mengularhingga puluhan kilo meter, baik dari arah Gresik maupun Lamongan.Karena itu, pengendara harus berjam-jam tertahan di jalan tersebut. " Kami harus rela antre setiap melewati jalan tersebut, "ungkapnya.

Sementara itu, di jalur Gresik Pantura, tepatnyadi Jalan Raya wilayah Kecamatan Manyar, tepatnya di Desa Roomo, dan Desa Manyar Sidomukti jalannya sempit dan banyak lalu lalang penyeberang jalan yang tidakberaturan. Sehingga, kerap terjadikecelakaan.

Di Kecamatan Manyar, ada lima titik yang patut diwaspadai pengguna jalan saat mudik. Antara lain, perempatan kompleks industri PT PG (Petrokimia Gresik), pintu keluar perumahan GKB (Gresik Kota Baru), pertigaan Tenger, pintu tol keluar Manyar, dan perempatan tugu atau Pasar Manyar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Rem Blong, Truk Kontainer Seruduk Truk Tebu dan Granmax, Sopir Terjepit':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO