Cegah Retribusi Bocor, Komisi B DPRD Sidoarjo Usul Dibentuk PD Pasar

Cegah Retribusi Bocor, Komisi B DPRD Sidoarjo Usul Dibentuk PD Pasar H Bambang Pujianto. foto: MUSTAIN/ BANGSAONLINE

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Belum maksimalnya retribusi pasar menyumbang pundi Pendapatan Asli Daerah (PAD) memantik reaksi Komisi B DPRD Sidoarjo. Setahun retribusi pasar hanya ditarget Rp 12 miliar. Komisi bidang perekonomian itu kini mewacanakan pembentukan Perusahaan Daerah (PD) Pasar.

PD Pasar dibentuk dengan harapan meningkatkan PAD. Dengan dikelola profesional bakal mencegah kebocoran retribusi pasar. Diketahui baru-baru ini, terjadi indikasi penyimpangan retribusi di Pasar Porong dan kasusnya kini ditangani Polresta Sidoarjo.

“Melalui PD Pasar, Insya Allah, retribusi bisa naik,” cetus Ketua Komisi B, H Bambang Pujianto, kepada BANGSAONLINE.com, saat di gedung DPRD Sidoarjo, Rabu (3/5).

Politisi Partai Gerindra ini menyatakan, usulan PD Pasar bakal terus digulirkan oleh Komisi B. Katanya, langkah awal tengah ditempuh Komisi B. Misalnya segera menggandeng Universitas Airlangga (Unair) untuk melakukan riset potensi retribusi dan pajak di Kabupaten Sidoarjo. Hasil riset itu nantinya bisa dipakai dasar untuk mengusulkan PD Pasar.

Bambang menegaskan, pemkab tahun ini menargetkan retribusi pasar sekitar Rp 12 miliar. Target itu retribusi dari belasan pasar tradisional di Sidoarjo. Menurut penilaiannya, jika digarap maksimal, target itu bisa digenjot hingga 100 persen.

“Asal dikelola dengan benar, saya malah yakin setahun bisa Rp 50 miliar,” tegas politisi kelahiran Lamongan ini.

Seraya menunggu hasil riset yang direncanakan menggandeng Unair, Bambang menyebut, Komisi B juga tengah mengkaji pembentukan PD Pasar melalui payung hukum berupa Perda Inisiatif. Dengan perda ini, nantinya akan diatur soal PD Pasar, termasuk standar operasi kerja hingga struktur kelembagaan. “Kami berharap rencana pembentukan PD Pasar ini terwujud dengan Perda Inisiatif,” tandasnya. (sta/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO